infojatengupdate.com – Banjir melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Banjir terjadi akibat meluapnya tiga sungai sejak Sabtu (8/3).

Ada enam kecamatan yang terdampak banjir. Kecamatan tersebut adalah Toroh, Purwodadi, Tawangharjo, Kedungjati, Gubug, dan Tegowanu.

“Pendataan sementara hingga Minggu (9/3) pukul 14.00 WIB menunjukkan 2.815 kepala keluarga terdampak. Sebanyak 150 warga memilih mengungsi ke Gereja Desa Ringinkidul,” kata Abdul Muhari, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Senin (10/3).

Selain itu, BNPB mencatat ada 2.815 rumah terendam. Jembatan rel kereta api di Desa Papanrejo juga terdampak. Tanggul sungai di Desa Sukorejo dan Desa Baturagung mengalami kerusakan. Area persawahan juga ikut terendam.

“Jalan di Desa Baturagung sepanjang 30 meter terputus. Kondisi terkini, sejumlah titik dilaporkan berangsur surut,” ujar Abdul Muhari.

Baca Juga : Banjir Grobogan: Penanganan Darurat oleh Pemprov Jateng

Upaya Penanganan Banjir Grobogan

Foto tanggul jebol yang mengakibatkan banjir di Grobogan Jawa Tengah.

BPBD Kabupaten Grobogan bersama tim gabungan masih melakukan penanganan. Mereka memperbaiki tanggul dan menerjunkan perahu karet. Personel disiagakan di sejumlah titik.

Beberapa alat berat juga dikerahkan. Tiga unit ekskavator dan satu unit dozer membantu mempercepat penanganan banjir.

Potensi Cuaca dan Imbauan

Prakiraan cuaca menunjukkan potensi hujan ringan hingga hujan petir dalam dua hari ke depan. BNPB mengimbau pemerintah daerah tetap siaga di lokasi terdampak banjir.

“Petugas diharapkan tetap waspada dan siap membantu warga jika terjadi banjir susulan,” kata Abdul Muhari.

Kunjungi website kita untuk informasi lainya di infojatengupdate.com!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like

Aksi ‘Indonesia Gelap’ di Provinsi Jawa Tengah, Soroti Kebijakan Efisiensi Anggaran

Semarang, infojatengupdate.com – Ratusan mahasiswa dari berbagai universitas di Jawa Tengah menggelar…

Asal Usul Kromoleo di Magelang: Menelusuri Jejak Sejarah dan Budaya

Kromoleo merupakan salah satu warisan budaya yang tak ternilai di kawasan Magelang,…

Tak Didampingi Ajudan, Kepala Daerah Harus mandiri Retreat di Akmil Magelang

infojatenguppdate.com – 17/02/2025, 17.35 WIB. Jakarta, Infojatengupdate.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri)…

Prabowo: Ada Yang Mau Pisahkan Saya dengan Jokowi, Lucu Juga

infojatengupdate.com – 10/02/2025, 20.35 WIB. Jakarta – infojatengupdate.com – Presiden Prabowo Subianto…