Solo, infojatengupdate.com – Presiden Ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi), mengungkap bahwa ia sempat berdiskusi dengan para relawan di Jakarta mengenai gagasannya tentang Partai Super Tbk.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Umum Projo sekaligus Menteri Koperasi, Budi Arie, juga turut hadir.
“Bukan hanya Pak Budi, tetapi juga dengan relawan-relawan lainnya. Salah satunya Pak Menteri Budi Arie,” ujar Jokowi di kediaman pribadinya, Sumber, Banjarsari, Solo, Rabu (5/3/2025).
Konsep Partai Super Tbk
Jokowi menjelaskan bahwa Partai Super Tbk merupakan partai politik yang terbuka, di mana seluruh anggota memiliki hak yang sama dalam kepemilikan partai.
Selain itu, pemilihan ketua partai dilakukan secara terbuka oleh seluruh anggota, sehingga partai ini benar-benar dimiliki bersama.
“(Partai Super Tbk) adalah partai yang super terbuka, di mana pemilihan ketuanya dilakukan secara transparan oleh seluruh anggota. Itu benar-benar partai milik bersama,” jelasnya.
Ketika ditanya apakah relawan Projo akan membentuk partai politik berdasarkan konsep ini, Jokowi tidak menutup kemungkinan tersebut.
“Ya mungkin (Projo membentuk partai seperti Super Tbk). Tapi kemarin saya hanya menyampaikan gagasan,” bebernya.
Gagasan Ini Sudah Diakomodir oleh PSI
Jokowi menegaskan bahwa konsep Partai Super Tbk masih sebatas gagasan. Namun, ia menyebut bahwa gagasan tersebut kini telah diakomodir oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
“Ini kan gagasan (membuat Partai Super Tbk), kemudian sudah disambar oleh PSI. Kalau semua partai menjadi Tbk, itu bagus. Itu partai modern,” ujar Jokowi.
“Partai Super Tbk yang saya sampaikan kepada relawan, ternyata sudah diakomodir oleh PSI. Konsepnya hampir mirip, tetapi dimodifikasi sedikit oleh PSI,” lanjutnya.
Budi Arie: Partai dari Rakyat, oleh Rakyat, untuk Rakyat
Sementara itu, Menteri Koperasi dan UKM, Budi Arie, membenarkan bahwa ia bertemu dengan Jokowi dan sempat berbincang mengenai konsep Partai Super Tbk.
“Iya, bertemu Jokowi. Ngobrol-ngobrol,” kata Budi Arie kepada wartawan, Kamis (20/2/2025).
Menurut Budi, konsep Partai Super Tbk adalah partai dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
“Partai Super Tbk, ya sudah terjemahin aja. Partai dari rakyat, oleh rakyat, untuk rakyat,” ujarnya.
Namun, saat ditanya lebih lanjut mengenai detail partai tersebut, Budi enggan memberikan keterangan lebih jauh.
“Segitu dulu, jangan banyak-banyak,” tutupnya.
Kunjungi berita atau artikel lainnya di infojatengupdate.com!